Searching...
Wednesday, September 9, 2015

Pengertian Dan Susunan Udara

3:55 PM
Pengertian Udara adalah suatu campuran gas yang terdapat pada lapisan yang mengelilingi bumi dan komponen campuran gas tersebut tidak selalu konstan. Udara juga merupakan atmosfer yang berada di sekeliling bumi yang fungsinya sangat penting bagi kehidupan manusia di dunia ini. Dalam udara terdapat oksigen untuk bernafas, karbondioksida untuk proses fotosintesis oleh klorofil daun dan ozon untuk menahan sinar ultraviolet.



1.Susunan Udara

- Udara itu penting bagi kita.
- Siang malam kita memerlukan udara untuk bernapas.
- Siang malam hewan memerlukan udara untuk bernapas.
- Siang malam tumbuhan-tumbuhan memerlukan udara untuk bernapas.

2.Sifat-Sifat Udara

- Udara dimana-mana, udara mempunyai berat, udara menekan kemana-mana.
- Udara yang bergerak disebut angin.
- Angin berhembus dari tempat yang tekanannya tinggi ke tempat yang tekanannya rendah.
- Ditempat yang panas udara bergerak naik, diganti oleh udara dingin.
- didaerah khatulistiwa udara lebih panas dibandingkan ditempat-tempat lain, ditempat khatulistiwa udara naik, diganti oleh udara dari tempat yang lebih dingin,

3.Kegunaan Udara

- Udara digunakan untuk pembakaran.
- Udara dapat membantu pekerjaan manusia contohnya kincir angin, ban dalam kendaraan, perantara menyampaikan suara tenang angin dimanfaatkan menggerakan perahu layar, menggerakan baling-baling.

4.Atmosfir

- Bumi diselubungi lapisan udara lapisan ini disebut atmosfir.
- Makin keatas lapisan tersebut semakin renggang. tidak jelas dimana lapisan  berakhir. sebagian besar udara yang ada menempati lapisan yang tebal kira-kira 7-10 km.
- Atmosfir melindungi bumi kita terhadap benda-benda dari luar angkasa yang jatuh kebumi, sebelum sampai ke bumi benda-benda itu kebanyakan terbakar habis karna bergesekan dengan udara.
- Atmosfir juga melindungi bumi terhadap cahaya matahari sehingga malam tidak terlalu dingin dan siang tidak menjadi terlalu panas.

5. Rangkuman

- Udara tidak berwarna dan tidak berbau.
- Udara menempati ruang.
- Udara merupakan benda gas.
- Bentuk dan isi udara berubah-ubah sesuai dengan ruang yang ditempatinya.
- Udara menekan ke segala arah.
- Udara memberikan tekanan
- Udara mengalir dari tekanan udaranya besar ke tempat yang tekanan udara nya kecil.
- Udara yang bergerak dan mengalir mempunyai tekanan yang lebih rendah dari pada udara yang diam.
- Angin ialah udara yang bergerak.
- Angin laut ialah angin yang berhembus dari laut ke darat.
- Udara memuai bila dipanaskan.
- Udara yang lebih panas mempunyai tekanan yang lebih keci dibandingkan udara yang lebih dingin.
- Ketika kita bernapas, kita menghirup oksigen atau zat asam dari udara dan mengeluarkan karbondioksida atau zat asam arang.
- Udara diperlukan untuk membakar.

Demikian artikel mengenai pengertian dan susunan udara mohon maafkalo masih banyak kekuranganya terima kasih ^_^

0 komentar:

Post a Comment